penerbit : Elex media komputindo
No : SPPT.0141-DP-0409
Pada dasarnya, hampir setiap orang memiliki 
arus keuangan yang sama, di mana setiap bulan mereka mendapatkan 
pemasukan, dan dari pemasukan tersebut mereka mengambilnya untuk 
membayar pengeluaran-pengeluarannya. Jumlah pemasukan dan pengeluaran 
itu bisa berbeda-beda pada setiap orang, bergantung pada pekerjaan dan 
gaya hidup mereka. Yang sering jadi masalah adalah berapa pun besarnya 
pemasukan, hal itu tidak menjamin bahwa seseorang bisa mengatur 
pengeluarannya. Inilah yang menyebabkan seringnya terjadi defisit.
Buku ini membahas secara lengkap bagaimana Anda bisa mengatur 
pengeluaran secara bijak, sehingga Anda akan terhindar dari defisit yang
 mungkin terjadi. Anda akan diajarkan tentang bagaimana mengenali dan 
mengelompokkan pengeluaran-pengeluaran Anda, serta mengetahui tindakan 
apa yang harus dilakukan terhadap masing-masing kelompok pengeluaran 
tersebut. 
Topik yang dibahas di antaranya:
- Kenapa seseorang bisa memiliki pengeluaran yang besar dan pos-pos pengeluaran apa saja yang punya kecenderungan untuk menjadi besar?
- Bagaimana membayar Cicilan Utang Anda secara bijak?
- Bagaimana membayar Premi Asuransi Anda secara bijak?
- Bagaimana membayar Biaya Hidup Anda secara bijak?
- Bagaimana mengantisipasi dan mengatur Pengeluaran Tak Terduga yang mungkin terjadi?
 
  
Tidak ada komentar:
Posting Komentar