Penerbit : Bahari Press
No : SPPT.0334-DP-1113
Apakah Indonesia Negeri yang Kita Idamkan? Apa yang kita idamkan dengan Indonesia? Suatu Negara sebagaimana didengung-dengungkan dalam Pelajaran sejak SD. Negeri nan subur ? Orangnya ramah rajin dan jujur? Alamnya indah bagai potongan surga yang tertinggal dibumi? Atau negeri tanpa gejolak dan hura-hura seperti dalam pelajaran moral Pancasila dibangku sekolah dulu?
Indonesai sebuah tempat bagi orang yang punya harapan indah. Sebuah imajinasi untuk orang yang membangkakanya tetapi tak kunjung datang impian itu. Kita orang indonesia mengaku kaya alam tetapi miskin.Makmur kenyataanya banyak melarat. Ramah Namun sering beringas. Jujur sebaliknya gemar berbohong dan Korupsi.
Kenyataan itu tentu bukan sekedar takdir atau keputusasaan. Ada harapan yang tersembunyi dibelantara masalah yang hadir dan selalu kita hirup setiap saat. Setidaknya dalam buku ini bisa ditemukan deskripsi tentang potensi kemampuan kita keluar dari masalah-masalah yang rumit . Mereka yang mampu menunjukan potensi itu sangat percaya bahwa persoalan yang muncul adalah ciptaan kita sendiri. Tentunya, bila kita bisa membuat masalah itu, lebih mudah juga untuk membangunnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar